Advertise Here

Home » » Bahaya Makan Berlebihan

Bahaya Makan Berlebihan

makan berlebih
Gambar Ilustrasi
Manusia hidup di dunia membutuhkan makanan dan minuman.  Karena dengan makan dan minum, mereka dapat melangsungkan kehidupannya dan berkembang biak.  Semua kebutuhan manusia, baik berupa makanan dan minuman,  telah disiapkan oleh Allah SWT, bahkan sebelum mereka diciptakan. Oleh karena itu, makan dan minum adalah nikmat yang dianugerahkan Allah SWT yang patut kita syukuri.
 
Dalam hal makan dan minum, nabi kita Muhammad SAW telah memberikan banyak tuntunan. Salah satu di antaranya adalah larangan beliau agar kita tidak berlebihan dalam mengonsumsi makanan, karena bisa menimbulkan bahaya bagi kesehatan. Beliau bersabda :

ما ملأ آدمي وعاء شرا من بطن حسب الآ دمي لقيمات يقمن صلبه فإن غلبت الآدمي نفسه فثلث للطعام وثلث للشراب وثلث للنفس
Tidak ada satu bejana yang lebih berbahaya dipenuhi oleh anak Adam daripada memenuhi perut. Cukuplah bagi anak Adam beberapa suap makanan yang dapat menegakkan tulang punggungnya. Jika ia tidak mampu berbuat seperti itu, maka sepertiga untuk makanan, sepertiga untuk minuman dan sepertiganya lagi untuk nafasnya
HR Ibnu Majah)

Para ahli medis telah melakukan penelitian, dan mereka menemukan fakta bahwa makan berlebihan dapat menimbulkan beberapa macam penyakit :

1. Obesitas
Obesitas adalah penyakit sangat berbahaya yang biasa diidap oleh orang kaya dan pemalas. Penyakit ini muncul akibat kebanyakan makan, khususnya makanan yang mengandung gula dan minyak. Khususnya lagi bagi orang-orang yang memiliki predisposisi genetik.  Obesitas pada hakikatnya adalah penyakit buruk yang membatasi ruang gerak dan kemampuan seseorang. Selain itu, ia juga mengakibatkan timbulnya penyakit-penyakit berbahaya, seperti : penyakit kronis pada otot jantung, nyeri akibat serangan jantung, penyakit gula (diabetes), tekanan darah berlebih, dan pengerasan (dinding) pembuluh nadi. Sekarang, penyakit-penyakit ini marak terjadi di masyarakat yang cenderung berfoya-foya.

2. Gigi rapuh
Gigi rapuh juga termasuk penyakit yang banyak tersebar di masyarakat lantaran terlalu banyak mengonsumsi makanan yang mengandung gula pabrikan.

3. Batu ginjal
Penyakit ini kebanyakan menimpa orang-orang yang banyak mengonsumsi daging, susu dan keju.

4. Pengerasan dinding pembuluh nadi
Pengerasan dinding pembuluh nadi adalah penyakit berbahaya yang menjangkiti pengonsumsi makanan berminyak. Hal ini disebabkan, mereka mengalami penambahan minyak dalam darah.

5. Pirai (gout)
Penyakit pada persendian yang datang secara tiba-tiba dan sangat nyeri, khususnya pada persendian kaki dan ibu jari. Penyakit ini banyak menimpa orang-orang yang banyak mengonsumsi daging.
Segala sesuatu yang berlebihan pasti akan berakibat fatal, oleh karena itu nasihat Rasulullah SAW di atas patut kita jadikan renungan dan tuntunan. Wallahu’alam bishshowab 



     foto medan.tribunnews
Share this article :

0 komentar:

Post a Comment

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Ethniq - All Rights Reserved
Template Modify by Creating Website
Proudly powered by Blogger
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...